Cara Membuat Iklan di YouTube Gratisistokphoto.com

Cara membuat iklan di YouTube gratis sebenarnya mudah sekali dan tidak membutuhkan waktu lama. Ya, YouTube adalah platform streaming video yang besar dan terpopuler di dunia. Maka tidak heran, jika banyak orang yang berlomba-lomba agar kontennya bisa trending dan mendapatkan like.

Cara Membuat Iklan di YouTube Gratis
istokphoto.com

4 Cara Membuat Iklan di YouTube Gratis dan Mudah

Bagi sebagian orang pastinya penasaran dengan langkah membuat iklan di YouTube, khususnya bagi pengguna awal atau konten kreator pemula. Platform YouTtube juga sama seperti platform lainnya yang mana bisa menghasilkan uang.

Pastinya Anda sering melihat konten-konten yang sudah terkenal, tentu menghadirkan berbagai iklan. Dimana iklan itu akan muncul secara tiba-tiba. Biasanya orang salah mengartikan bahwa adanya iklan itu hanya mengganggu.

Padahal yang sebenarnya, jika konten tersebut hadir dengan adanya iklan, konten itu sudah menghasilkan uang. Namun iklan tersebut bukan sembarang muncul saja. Anda sebagai konten kreator harus membuat iklan itu sendiri.

Berikut langkah-langkah dalam cara membuat iklan di YouTube gratis:

Upload Video di Channel YouTube

Cara pertama yakni mengupload video ke channel YouTube pribadi Anda sendiri. Guna membuat iklan, Anda butuh video terlebih dahulu. Pastikan Anda sudah membuat video dengan maksimal mungkin agar penonton tertarik.

Setelah membuka channel YouTube Anda, kini tinggal ke halaman upload video. Jika sudah, masukan judul menarik video Anda, sisipkan keyword dan beriklan deskripsi jelas mengenai konten itu.

Buat Iklan Menggunakan Akun Google Ads

Kedua, tinggal buat akun Google Ada jika belum mempunyai akun. Jika sudah buat dan login, setelah itu muncul tampilan Google Ads. Kini Anda pilih menu Champaign > klik ikon plus guna mulai membuat iklan baru.

Berikutnya Anda akan diminta memilih tujuan pembuatan iklan. Jika Anda sudah memilih tujuan pembuatan iklan, kini tinggal pilih display atau video, lalu klik continue. Secara otomatis, muncul halaman guna memilih jenis iklan di antara dua kolom, pilih sesuai tipe yang Anda inginkan, lalu continue.

Lengkapi Parameter Iklan

Cara membuat iklan di YouTube gratis selanjutnya, Anda harus melengkapi parameter iklan. Jika sudah, tinggal menentukan target audiens. Akan tertampil audiens umur berapa, jenis kelamin, statusĀ  orang tua, hingga income, centang saja jika sesuai dengan keinginan.

Target kedua menentukan keyword, Anda dapat memasukan keyword sesuai dengan topik dan target audiens. Anda bisa memasukan website yang related juga. Setelah menambahkan keyword, pilihlah beberapa topik yang berhubungan dengan iklan.

Hubungkan Google Ada dengan Channel Pribadi YouTube

Terakhir tinggal menghubungkan Google Ads dengan Channel Anda. Jadi di tahap ini, Anda tinggal masukan link video YouTube yang sudah Anda upload sebelumnya. Setelah itu, selanjutnya muncul preview iklannya.

Akan tetapi ada beberapa kolom harus isi lagi seperti URL, display URL, dan centang bagian CTA. Jika sudah terisi semuanya, scrol ke bawah dan klik “Create Campaign” guna mulai merilis iklan Youtube Anda.

Mudah bukan untuk cara membuat iklan di YouTube gratis? Kini giliran Anda membuatnya dan jadikan konten-konten Anda menghasilkan pundi-pundi cuan..